FPCI UMY Adakan Press Conference Publikasi Buku “Foreign Policy Review: What Happened in 2021?”

Maret 19, 2022, oleh: Admin HI

Guna memfasilitasi mahasiswa dalam menyalurkan ketertarikan mereka di bidang kepenulisan, Foreign Policy Community Indonesia (FPCI) Chapter UMY membuka kesempatan bagi mahasiswa aktif UMY untuk ikut berkontribusi dalam meyumbangkan tulisan mereka melalui buku Foreign Policy Review (FPR). Buku tersebut kemudian berhasil diterbitkan pada hari Sabtu (19/3) melalui kegiatan press conference “Foreign Policy Review: What Happened in 2021?” yang dilaksanakan baik secara daring melalui platform zoom maupun luring yang bertempat di Gedung E4, Ruang Simulasi Sidang HI. Acara launching buku FPR dihadiri oleh pihak FPCI Chapter UMY, lembaga-lembaga internal FISIPOL UMY seperti KOMAP, KOMAHI dan BEM FISIPOL UMY serta perwakilan dari 10 penulis yang telah menyumbangkan kajian serta opini mereka dalam buku FPR kali ini. 

Layaknya judul dari Foreign Policy Review, buku tersebut berisi rangkuman terkait fenomena, kebijakan serta isu-isu hubungan internasional yang terjadi pada tahun 2021 silam dengan mengangkat topik dan isu yang beragam mulai dari soft diplomacy grup musik BTS di United Nations General Assembly (UNGA) hingga krisis yang terjadi di Venezuela. Lebih lanjut, Presiden FPCI Chapter UMY, Muhammad Fariz Abdillah menyatakan bahwa agenda press conferenceForeign Policy Review: What Happened in 2021?” yang di inisiasi oleh Divisi Research & Analysis tersebut sekaligus menutup program kerja umum FPCI Chapter UMY untuk periode 2021-2022. Faris juga menyatakan harapannya agar edisi Foreign Policy Review yang mendatang dapat lolos akreditasi ISSN sehingga mampu menjangkau masyarakat luas dan menyebarkan pemahaman terkait kebijakan dan isu-isu Hubungan Internasional.

Buku “Foreign Policy Review: What Happened in 2021?” tersedia untuk dibaca dalam bentuk soft maupun hard copy. Untuk soft copy dari edisi FPR tahun 2021 dapat diunduh melalui website Program Studi HI UMY atau dapat dibaca secara langsung di Laboratorium HI UMY.

 

Penulis: Syarifah Rizki