Prodi HI UMY Kembali Adakan Yudisium Luring Secara Penuh
Sebanyak 103 calon wisudawan Program Studi Hubungan Internasional (Prodi HI) UMY mengikuti kegiatan yudisium yang bertempat di Gedung KH. Ibrahim E7 UMY pada Senin, 25 Juli 2022. Kegiatan ini sekaligus menjadi prosesi yudisium pertama kali yang diadakan secara luring oleh Prodi HI UMY setelah kurang lebih dua tahun pandemi COVID-19. Selain peserta yudisium, acara juga dihadiri oleh Dr. Takdir Ali Mukti, M.Si (Dekan FISIPOL), Dr. Sugito, M.Si (Kepala Prodi HI UMY), Sidiq Ahmadi, M.A (Sekretaris Prodi HI UMY), Zain Maulana, Ph.D (Sekretaris IPIREL), dan Arie Kusuma Paksi, Ph.D (Koordinator Lab HI).
Acara dibuka dengan sambutan oleh Dr. Takdir Ali Mukti. Dalam sambutannya, Dr. Takdir menyampaikan selamat kepada para peserta yudisium serta berpesan agar menjadikan yudisium kali ini sebagai ibtila’ atau ujian kenaikan kelas. Tujuannya adalah sebagai sarana untuk terus memantaskan diri menjadi pribadi yang lebih baik untuk seterusnya.
Pesan senada juga disampaikan oleh Dr. Sugito pada sambutannya. Dr. Sugito mengucapkan selamat dan menitipkan permohonan maaf kepada orang tua/wali peserta yudisium jika selama proses pembelajaran di HI UMY terdapat kekurangan ataupun kekhilafan.
“Ini adalah satu fase yang penting bagi kalian semua. Selepas ini, harapan kami adalah agar kalian dapat menjaga nama baik almamater kita, HI UMY, dan teruslah asah kemampuan kalian agar nantinya dapat menjadi pribadi yang siap menghadapi dunia kerja,” ucap Dr. Sugito kepada calon wisudawan.
Beberapa kabar baik juga mewarnai kegiatan yudisium kali ini, dimana Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) rata-rata peserta yudisium adalah 3,57 dengan IPK tertinggi diraih oleh Rifki Juniar Widianto sebesar 3,91 (Dengan Pujian Cumlaude). Usia termuda diraih oleh Haydar Syawie dengan usia 20 tahun 9 bulan, serta lama studi rata-rata peserta yudisium adalah 3 tahun, 10 bulan, 5 hari.
Penulis: Ahmad Mujaddid Fachrurreza