Tingkatkan Kemampuan di Bidang Kepenulisan, Prodi HI adakan Pelatihan Penulisan Esai dan Jurnal Pengabdian
Pada tanggal 14 Oktober 2022, Program Studi Hubungan Internasional (Prodi HI) UMY bersama Program Kompetisi Kampus Merdeka mengadakan kegiatan Pelatihan Penulisan Esai dan Jurnal Pengabdian. Bertempat di Ruang Simulasi Sidang ASEAN HI, kegiatan ini mengajak mahasiswa agar dapat memahami proses penulisan artikel ilmiah dengan baik. Kegiatan ini menghadirkan Andini Hayu A. P. dan Bapak Arie Kusuma Paksi, Ph.D sebagai pemateri.
Pada sesi pertama, Andini Hayu membawakan materi terkait pentingnya menulis artikel ilmiah. Menurut Andini, menulis artikel ilmiah mampu melatih kemampuan berfikir kritis, penelitian, beropini, hingga membuka peluang pekerjaan ataupun kesempatan baru. Setelah memahami manfaat tersebut, kemudian mahasiswa perlu memahami hal-hal penting terkait teknis penulisan artikel ilmiah agar dapat menghasilkan sebuah tulisan yang baik.
Menurut Andini, dalam proses menyusun tulisan yang baik dibutuhkan inisiatif dan upaya lebih dari penulis. Misalnya dengan mencari tahu informasi yang lengkap dari panitia ataupun situs resmi penyelenggara lomba jika ingin mengikuti lomba kepenulisan atau publikasi artikel. Selain itu, dalam membuat tulisan yang sifatnya mengkritik tulisan lain, maka dibutuhkan wawasan yang luas agar mampu memberikan sudut pandang yang faktual dan sumber data yang jelas.
Bapak Arie, dalam sesi kedua, melanjutkan materi penulisan dengan penjelasan yang berfokus pada kelebihan dan teknis publikasi jurnal pengabdian. Melalui penulisan jurnal pengabdian, penulis mampu menunjukkan kontribusi konkrit bagi perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi. Hal ini mengingat jurnal pengabdian dapat dipahami sebagai bentuk diseminasi hasil kegiatan pengabdian kepada masyarakat.
Melalui kegiatan pelatihan penulisan tersebut, mahasiswa Prodi HI diharapkan mampu memiliki motivasi dan wawasan yang lebih untuk mendalami kemampuan penulisan dalam ranah akademik yang baik. Peningkatan keahlian dalam bidang penulisan bagi mahasiswa juga diharapkan dapat terpenuhi, sehingga berbagai penjabaran tips menulis disampaikan dalam pelatihan tersebut.
Penulis: Ahmad Mujaddid Fachrurreza