[Berita] HI UMY Berangkatkan 21 Mahasiswa KKN Internasional di Davao, Filipina

Juli 29, 2016, oleh: Admin HI

IMG_4003

Delegasi HI UMY untuk KKN Internasional di Davao, Filipina setelah menerima pembekalan dari Kaprodi HI UMY

Program studi Hubungan Internasional Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (HI UMY) memberangkatkan 21 mahasiswa untuk mengikuti Kuliah Kerja Nyata (KKN) di kota Davao, Mindanao, Filipina. Program KKN internasional bertema “Brotherhood Beyond Borders” ini merupakan hasil kerjasama antara prodi HI UMY dengan Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) di Davao dan Al-Qalam Institute of Ateneo de Davao University Para peserta KKN tersebut akan berbaur dengan masyarakat keturunan Indonesia (Person of Indonesian Descendants/PIDs) dan komunitas masyarakat muslim Davao dalam kegiatan-kegiatan yang berbasis sosial, budaya, ekonomi, pendidikan, dan keagamaan.

Davao adalah kota yang berada di daerah Mindanao, Filipina. Berdasarkan data dari KJRI Davao, pada tahun 2014 hingga akhir Februari 2016 terdata sebanyak 8,745 PIDs yang tinggal di Filipina Selatan, terutama di kawasan Davao, Mindanao, dengan status tanpa kewarganegaraan. Hingga Maret 2016, 536 PIDs terverifikasi sebagai Warga Negara Filipina dan hanya 127 PIDs yang terverifikasi sebagai Warga Negara Indonesia (WNI). Sementara PIDs yang lain masih berstatus tanpa kewarganegaraan.

Hal ini mendorong mahasiswa HI UMY yang tergabung dalam tim KKN Internasional Davao untuk dapat memberikan kontribusi lebih dengan melakukan pendampingan bagi PIDs tersebut. Program-program ini diharapkan mampu membangkitkan kembali rasa nasionalisme masyarakat keturunan Indonesia di Davao, Filipina, serta menumbuhkan sense of brotherhood antara Indonesia dan komunitas muslim Davao sehingga akan terjalin hubungan lebih baik dalam upaya optimaslisasi akses pendidikan kesejahteraan masyarakat di Davao. (diah)